Saturday, August 4, 2018

Cara Menghapus Pesan WhatsApp Yang Salah Kirim

WhatsApp merupakan salah satu aplikasi pesan yang berfungsi untuk saling bertukar pesan antar sesama pengguna WhatsApp tanpa menggunakan biaya SMS, melainkan menggunakan biaya paket data internet. Selain itu, WhatsApp  juga memiliki banyak fitur canggih lainnya, antara lain : dapat mengirim gambar, suara, video, lokasi gps, video call, telepon dan masih banyak lagi.

Namun pernahkah anda mengirim pesan menggunakan WhatsApp ke orang yang salah? Jika pernah tentunya hal tersebut bisa dapat menimbulkan masalah, apalagi jika pesan itu tidak sepantasnya dikirim ke orang tersebut.

Nah, jika anda belum tahu cara menghapus pesan WhatsApp yang tidak sengaja terkirim ke orang yang salah. Anda tidak usah khawatir, sebab saat ini WhatApp telah memiliki fitur baru yang semakin canggih. Untuk caranya silahkan anda ikuti langkah-langkahnya dibawah ini :


1. Masuk ke obrolan di mana Anda ingin menghapus pesan tersebut, lalu tekan pesan yang akan dihapus, cari logo kotak sampah pada bagian atas chat, kemudian tekan logo tersebut


.
2. Maka akan timbul tampilan seperti gambar dibawah ini, silahkan anda pilih menu "hapus untuk semua orang"



3. Selesai,,, pesan yang tidak sengaja anda kirim telah berhasil dihapus



Namun perlu anda ketahui, jika pesan telah terkirim lebih dari 7 menit, maka menu "hapus untuk semua orang" tidak dapat anda temukan kembali. Jadi segeralah hapus pesan yang anda kirim saat itu juga. Cukup sekian artikel mengenai Cara Menghapus Pesan WhatsApp Yang Salah Kirim. Semoga bermanfaat ^_^


EmoticonEmoticon