Saturday, March 18, 2017

Cara memasang akun Adsense Youtube di Blog

Sebelum kami jelaskan tutorial cara memasang akun adsense youtube di blog, mari baca sedikit ulasan yang telah kami rangkum berikut. Adsense merupakan salah satu PPC terbaik bagi para publisher. Tiap blogger pemula pasti ada beberapa yang ingin blognya bisa menghasilkan uang, salah satunya yaitu dengan mendaftar di Google Adsense.

Namun kebanyakan para blogger bertanya-tanya, kenapa tiap kali mendaftar di Adsense selalu mendapat balasan penolakan dari Adsense tersebut. Trik mengakalinya yaitu mendaftar Adsense lewat youtube, karena dengan cara ini persentase kemungkinan diterimanya lebih besar ketimbang mendaftar lewat blog.

Pertanyaannya ketika kita mendaftar adsense lewat youtube dan telah di accept oleh google, apakah adsense youtube tersebut daoat di pakai di blog kita? Akun adsense youtube saat ini tidak sama dengan akun adsense beberapa tahun silam, karena akun adsense youtube yang sekarang tidak bisa dipasang di blog secara otomatis, begitu juga sebaliknya

Maksudnya akun adsense youtube yang sekarang jika dipasang di blog, iklannya tetap tidak akan muncul. Memang terasa aneh ketika adsense di pasang di youtube, iklannya akan muncul di tampilan bawah video. Namun ketika dipasang di blog yang terlihat hanya kolom kosong saja, berikut screenshoot blog saya, yang telah saya pasang adsense youtube namun yang telihat hanya kolom kosong saja.


Pada bagian kanan & kiri yang telah saya tandai pada gambar diatas itu sebenarnya adalah akun adsense youtube saya. Seperti kalian lihat tidak ada iklan sama sekali yang muncul digambar tersebut. Namun bukan berarti akun adsense youtube tidak akan selamanya tidak bisa di pakai di blog. Salah satu caranya adalah dengan meng-upgrade akun adsense youtube anda dari hosted ke non-hosted.

Selain itu ada satu cara lain, namun untuk blogger pemula seperti tergolong sulit. Caranya yaitu blog yang ingin kalian pasang Adsense harus memiliki minimal 1000 visitor per hari (ingat ya visitor sama pageviews itu berbeda), Minimal blog memiliki 50 buah artikel original bukan hasil copas sana sini, dsb. Maka dengan mengikuti cara tersebut dengan sendirinya akun adsense youtube anda akan tampil di blog yang anda inginkan.



EmoticonEmoticon